Sebuah souvenir pernikahan bisa berupa item yang kita gunakan sehari-hari sampai pada souvenir unik yang tidak dapat ditemukan pada tempat perbelanjaan pada umumnya. Hal ini tergantung selera sang pasangan (dan keluarga) dalam memilihnya.
Tradisi memberikan souvenir pernikahan adalah tradisi yang sudah sejak lama dilakukan; bukan hanya di Indonesia tetapi di seluruh dunia. Terlepas dari ras, suku bangsa dan kebudayaan, souvenir pernikahan telah menjadi esensi dalam acara penting yang hanya sekali seumur hidup ini.
Walaupun souvenir pernikahan dapat dikategorikan sebagai bagian yang kecil, tetapi sama sekali tidak dapat dilupakan. Bahkan, souvenir pernikahan sudah wajib tedaftar dalam agenda perencanaan pernikahan setiap pasangan calon pengantin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar